KOMPIANG

Roti Kompiang berasal dari daerah Manggarai Raya, Flores. Roti Kompiang atau dikenal pula dengan sebutan kompiang longa. Di atasnya diberi taburan biji wijen seperti pada makanan onde-onde. Sangat cocok dimakan sambil dibarengi dengan kopi hitam.


BAHAN A :
  • 1 kg gram tepung terigu cakra
  • 500 cc air hangat
  • 2 sdm coh
  • 2 sdt gula
  • 1 bungkus ragi instan
BAHAN B :
  • 50 gr Blueband
  • 1 sdn Minyak Goreng
  • 3 gram garam
BAHAN OLESAN DAN TABURAN :
  • Wijen rendam dengan air min selama 15 menit. Begitu mau dipakai baru ditiriskan agar lengket
ISIAN :
  • Daging ayam di cacah terus dimasak kecap 
CARA MEMBUAT :
  • Campurkan A sampai 70 % kalis
  • Masukkan garam dan margarin
  • Tutup adonan dengan plastik, lalu diamkan selama 30 menit
  • Takar adonan kira -kira 50 gram, bentuk bulat diamkan 15 menit 
  • Beri isian secukupnya. Lalu agak ditekan biar bentuknya menjadi gepeng
  • Tata di loyang yang sudah dioles margarin. Beri bahan olesan dan taburi dengan wijen
  • Panggang dalam oven dengan suhu bawah 180' atas 140' selama 45 menit hingga matang dan berwarna kecoklatan ( sesuaikan dengan oven masing-masing )

Komentar